Pesantren dan Moderasi Beragama Studi Terhadap Pesantren Mahasiswa Sharif Hidayatullah Kota Kediri

Main Article Content

M Thoriqul Huda
Riyadus Sholichin Dudus
Nur Maria Setyorini
Maharani Laila Putri Warma
Alrista Qhori Asmonah

Abstract

Tulisan ini berusaha menjelaskan mengenai moderasi beragama di Pesantren Sharif Hidayatullah Kota Kediri. Pesantren merupakan salah satu gerbang dalam mewujudkan kajian ilmu keislaman.  Salah satu contoh di pesantren ini mengajarkan bagaimana cara mewujudkan nilai-nilai moderasi beragama (wasathiyyah). Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dan library research. Sedangkan teknik dalam mengumpulkan data yakni menggunakan teknik wawancara dan observasi lapangan. Dengan teknik wawancara, kami mengambil narasumber yakni pengasuh dan beberapa santri pesantren Sharif Hidayatullah. Teknik observasi dilakukan dengan mengamati model sikap pengasuh dan santri pondok pesantren dalam kehidupan sehari-hari. Adapun temuan penelitian bahwa pengasuh pondok pesantren selain memberikan pembelajaran wasathiyyah kepada santri, beliau juga menerapkan nilai-nilai moderasi beragama/wasathiyyah dalam kehidupan sehari-hari. Hal ini ditunjukkan dengan terlibatnya pengasuh pondok menjadi pembicara di kalangan aliran yang berbeda dengan-Nya. Tujuan dari pembelajaran moderasi beragama/wasathiyyah ini adalah agar para santri tidak memiliki sikap mudah membid’ahkan atau menyalahkan orang lain. Dengan adanya pembelajaran moderasi beragama/wasathiyyah, santri yang sebelumnya tidak mengenal konsep tersebut menjadi paham mengenai nilai-nilai dan makna moderasi beragama

Article Details

Section
Articles