HOTS problem-based learning design to enhance mathematical reasoning abilities
Main Article Content
Abstract
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah Problem-Based Learning (PBL) berbasis HOTS berpengaruh pada kemampuan penalaran matematis siswa kelas VIII MTsN 3 Nganjuk. Penelitian ini, eksperimen semu dilakukan dengan menggunakan rancangan posttest only control group design. Instrumen penelitian terdiri dari Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP), Lembar Kegiatan Siswa (LAS), lembar observasi, dan soal tes penalaran matematis yang dikembangkan berdasarkan indikator kemampuan penalaran matematis dengan kategori C4, C5 dan C6 berdasarkan Bloom’s Taxonomy. Sebelum diterapkan, semua instrumen divalidasi oleh ahli untuk selanjutnya dianalisis menggunakan menggunakan kategori validitas. Instrumen yang telah divalidasi diterapkan di kelas VIII-I sebagai kelas eksperimen dan VIII-J sebagai kelas kontrol berdasarkan teknik pemilihan sample simple random sampling. Menurut hasil penelitian, kemampuan penalaran matematis siswa di kelas eksperimen memperoleh kategori sangat tinggi pada indikator mengajukan sebuah dugaan dan menemukan pola berdasarkan masalah yang diberikan. Sedangkan pada indikator kemampuan penalaran matematis lainnya memperoleh kategori tinggi. Secara deskriptif, skor posttest siswa di kelas eksperimen lebih tinggi dibandingkan skor posttest siswa di kelas kontrol. Hal ini diperkuat melalui hasil analisis data menggunakan uji t-independent sample yang menunjukkan bahwa terdapat perbedaan rata-rata penalaran matematis siswa antara yang menggunakan model PBL berbasis HOTS dengan model konvensional. Berdasarkan uji t-one sampel dapat diketahui bahwa model PBL berbasis HOTS efektif terhadap kemampuan penalaran matematis siswa. Model pembelajaran PBL berbasis HOTS ini dapat diterapkan oleh pendidik untuk melatih kemampuan penalaran matematis siswa dan kemampuan siswa dalam menyelesaikan soal HOTS ataupun sebagai ide kreatif dalam pelaksanaan pembelajaran dengan setting model PBL.
Kata Kunci: Model Pembelajaran, Problem Based Learning, HOTS, Kemampuan Penalaran Matematis.
ABSTRACT
This study aims to determine whether HOTS Problem Based Learning has an effect on class VIII MTsN 3 Nganjuk's mathematical reasoning skills. Use of a quasi-experimental design with a posttest-only control group was made. Research instruments consisted of Learning Implementation Plan (RPP), Student Activity Sheets (LAS), observation sheets, and mathematical reasoning test questions which were developed based on mathematical reasoning indicators ability with categories C4, C5, and C6 based on Bloom’s Taxonomy. Before being applied, all instruments were validated by experts for further analysis. Validated instruments were applied to VIII-I class as experimental class and VIII-J as control class based on the simple random sampling technique. The findings demonstrate that students' capacity for mathematical thinking in the experimental class obtained a very high category on the indicator of making an assumption and finding patterns based on the given problems. Meanwhile, the others mathematical reasoning abilities indicator are in the high category. Descriptively, the experimental class students' posttest scores outperformed those of the control class students. This is reinforced through the results of data analysis using independent sample t-test which shows that there is a difference in the average mathematical reasoning abilities in both classes. Based on one sample t-test, HOTS-PBL model is effective on students’ mathematical reasoning abilities. This HOTS-PBL model can be applied by teachers to enhance students’ mathematical reasoning abilities and students’ abilities in solving HOTS question or as creative ideas in implementing learning by setting PBL model.
Keywords: Learning model, problem based learning, HOTS, Mathematical reasoning ability.
Downloads
Article Details
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
References
Abidah, N., Hakim, L. El, & Wijayanti, D. A. (2021). Upaya Meningkatkan Kemampuan Penalaran Matematis Siswa melalui Model Problem Based Learning pada Materi Aritmetika Sosial. Jurnal Riset Pendidikan Matematika Jakarta, 3(1), 58–66. http://journal.unj.ac.id/unj/index.php/jrpmj/article/view/15524
Anderson, L. W., & Krathwohl, D. R. (2001). A Taxonomy for Learning, Teaching and Assessing: A Revision of Bloom’s Taxonomy of Educational Objectives: Complete Edition. New York: Longman
Arends, R. I. (2012). Learning to Teach (9th ed.). Mc Graw Hill.
Ariati, C., & Juandi, D. (2022). Kemampuan Penalaran Matematis: Systematic Literature Review. LEMMA: Letters Of Mathematics Education, 8(2), 61–75.
Asdarina, O., & Ridha, M. (2020). Analisis Kemampuan Penalaran Matematis Siswa dalam Menyelesaikan Soal Setara PISA Konten Geometri. Jurnal Numeracy, 7(2), 192–206.
Creswell, J. W. (2012). Educational Research (4 th). MA: Pearson.
Farida, A. R., Caswita, & Gunawibowo, P. (2018). Pengaruh Model Problem Based Learning terhadap Kemampuan Penalaran Matematis Siswa. Jurnal Pendidikan Matematika Unila, 6(7), 644–654.
Fraenkel, J. R., Wallen, N., & Hyun, H. H. (2023). How to Design and Evaluate Research in Education (11 th). NY: Mc.Graw Hill.
Harahap, N., Siregar, E. Y., & Harahap, S. D. (2020). Efektivitas Penggunaan Model Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) Ditinjau dari Kemampuan Penalaran Matematis Siswa. Jurnal MathEdu, 3(1), 69–78. http://journal.ipts.ac.id/index.php/MathEdu/article/view/1157
Hardani. (2020). Buku Metode Penelitian Kualitatif & Kuantitatif. Pustaka Ilmu.
Herman, T., Hasanah, A., Candra Nugraha, R., Harningsih, E., Aghniya Ghassani, D., Marasabessy, R., & Studi Pendidikan Matematika, P. (2022). Pembelajaran Berbasis Masalah-High Order Thinking Skill (HOTS) pada Materi Translasi. Jurnal Cendekia: Jurnal Pendidikan Matematika, 06(01), 1131–1150.
Jailani, Sugiman, Retnawati, H., Bukhori, Apino, E., Djidu, H., & Arifin, Z. (2018). Desain Pembelajaran Matematika untuk Melatihkan Higher Order Thinking Skills. UNY PRESS.
Khaeroh, A., Anriani, N., & Mutaqin, A. (2020). Pengaruh Model Pembelajaran Problem Based Learning terhadap Kemampuan Penalaran Matematis. TIRTAMATH: Jurnal Penelitian Dan Pengajaran Matematika, 2(1), 73–85. https://doi.org/10.48181/tirtamath.v2i1.8570
Kotto, M. A., Babys, U., & Gella, N. J. M. (2022). Meningkatkan Kemampuan Penalaran Matematika Siswa melalui Model PBL (Problem Based Learning). Jurnal Sains Dan Edukasi Sains, 5(1), 24–27.
Ma’ruf, A. H., Syafi’i, M., & Kusuma, A. P. (2019). Pengaruh Model Pembelajaran Mind Mapping Berbasis HOTS terhadap Motivasi dan Hasil Belajar Siswa. Mosharafa: Jurnal Pendidikan Matematik, 8(3), 503–514.
Masitoh, L. F., & Aedi, W. G. (2020). Pengembangan Instrumen Asesmen Higher Order Thinking Skills (HOTS) Matematika di SMP Kelas VII. Jurnal Cendekia : Jurnal Pendidikan Matematika, 4(2), 886–897. https://doi.org/10.31004/cendekia.v4i2.328
NCTM. (2000). Principles and Standards for School Mathematics. VA: National Council of Teachers of Mathematics.
Nurdyansyah, & Fahyuni, E. F. (2016). Inovasi model pembelajaran sesuai kurikulum 2013 (1th ed.). Nizamial Learning Center.
Oktaviana, V., & Aini, I. N. (2021). Deskripsi Kemampuan Penalaran Matematis Siswa SMP Kelas VIII. JPMI: Jurnal Pembelajaran Matematika Inovatif, 4(3), 587–600. https://doi.org/10.22460/jpmi.v4i3.587-600
Rahman, L., Fitraini, D., & Fitri, I. (2019). Pengaruh Penerapan Model Discovery Learning terhadap Kemampuan Penalaran Matematis Ditinjau dari Pengetahuan Awal Siswa SMP Negeri 3 Tambang Kabupaten Kampar. JURING (Journal for Research in Mathematics Learning), 2(1), 001–010. https://doi.org/10.24014/juring.v2i1.7467
Rlisya, I. P., Fonna, M., & Listiana, Y. (2022). Analisis Soal–Soal Tipe HOTS Tingkat SMP untuk Mendukung Kemampuan Penalaran Matematis Siswa. Jurnal Pendidikan Matematika, 2(2), 64–71.
Rohmatullah, Syamsuri, Nindiasari, H., & Fatah, A. (2022). Analisis Meta: Pengaruh Model Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) terhadap Kemampuan Penalaran Matematis Siswa. Jurnal Cendekia: Jurnal Pendidikan Matematika, 06(02), 1558–1568.
Saraswati, P. M. S., & Agustika, G. N. S. (2020). Kemampuan Berpikir Tingkat Tinggi Dalam Menyelesaikan Soal HOTS Mata Pelajaran Matematika. Jurnal Ilmiah Sekolah Dasar, 4(2), 257–269. https://doi.org/10.23887/jisd.v4i2.25336
Septianawati, E., & Abdilah, E. (2021). Kemampuan Penalaran Matematis Ditinjau dari Model Problem Based Learning dengan Contextual Teaching and Learning. Kontinu: Jurnal Penelitian Didaktik Matematika, 5(2), 80–87.
Sugiyono. (2013). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Alfabeta.
Wedekaningsih, A., Koeswati, H. D., & Giarti, S. (2019). Penerapan Model Discovery Learning untuk Meningkatkan Keterampilan Berpikir Kritis dan Hasil Belajar Matematika. Jurnal Basicedu, 3(1), 21–26. https://doi.org/10.31004/basicedu.v3i1.62