SINTESIS SILIKA GEL DARI PELEPAH POHON SALAK PONDOH DENGAN METODE SOL – GEL MENGGUNAKAN NaOH dan HCL

Main Article Content

Pradika Nurjanto
Khamidinal Khamidinal
Imelda Fajriyati
Didik Krisdiyanto

Abstract

Penelitian ini dilakukan pembuatan silika gel dengan bahan baku Pelepah pohon salak pondoh, Natrium hidroksida dan Asam klorida. Sintesis silika gel dari pelepah pohon salak terdiri dari dua tahap yaitu tahap pembentukan Natrium silikat dan tahap pembentukan silika gel. Natrium silikat dihasilkan dengan merefluk abu pelepah pohon salak dengan NaOH 1 M pada suhu 100°C. Pembentukan silika gel dilakukan dengan menambahkan Asam klorida secara bertetes-tetes pada larutan natrium silikat sampai mencapai pH 7. Variasi konsentrasi Asam klorida yang digunakan yaitu 2, 4, dan 6 M. Gel yang terbentuk diperam selama 18 jam dengan temperatur 80oC, dicuci dengan air kemudian dikeringkan pada temperatur 50oC selama 18 jam. Karakterisasi abu pelepah pohon salak pondok dengan Inductive Coupled Plasma untuk mengetahui kadar SiO2, X-Ray Diffractometer, Gas Sorption Analyzer dan Fourier Trasform Infra Red. Data spektroskopi Infra Red diketahui bahwa silika gel hasil sintesis mempunyai gugus silanol dan siloksan yang merupakan karakteristik gugus penyusun silika gel. Silika gel yang dihasilkan memiliki distribusi ukuran pori yaitu mikropori. Konsentrasi HCl 6 M paling efektif digunakan untuk pembuatan silika gel. Silika gel yang dihasilkan memiliki tekstur gel lunak. Jari-jari pori, luas permukaan dan volume pori total material hasil sintesis berturut-turut adalah 7,586Å; 2,983 m2/g dan 0,005cm3/g.

Article Details

Section
Articles

References

Azmiyawati , Nuryono, dan Narsito. 2004. Modifikasi Silika Gel dengan Gugus Sulfonat untuk Pemisahan Mg(II) dari Ni(II) dan Cd(II).Seminar Nasional Kimia XIV. Yogyakarta 6-7 september 2004.

Fatimah, E,. 1997. Pemanfaatan Abu sekam Padi untuk menurunkan kadar Cr (IV) dalam Limbah Industri . Bogor: FMIPA IPB.

Iswari. A.R,.2005. Sintesis Silika Gel dari Abu Sekam Padi dengan Asam Klorida. Skripsi. Semarang: Jurusan Kimia. FMIPA. Universitas Diponegoro.

Jalaludin, H. P., 2003, Sintesis dan Karakterisasi Silika Gel dari Abu Sekam Padi Menggunakan Natrium Karbonat dan Asam Sitrat, Skripsi S-1, Yogyakarta: FMIPA UGM.

Jamarun Novesar, Ahmad Kamil Wan Mahmood, dan Abd Rahman Ismail. 1997. Pengaruh pH Pada Pembentukan Silika Gel Melalui Proses Sol Gel. Malaysia: Pusat Pengkajian Sains Kimia.

Johnson, W. M., and Maxwell, J. A., 1981, Rock and Mineral Analysis. Secon Edition, John Wiley and Sons Inc, New York.

Kalapathy, U. Proctor, A. Schultz, J., 2002 Silicate Gel From Rice Hull Ash: Preparation and Characterization, Cereal Chemistry, 75:484–487.

Kurniawati. W.,dkk. 2003. Sintesis dan Karakterisasi Silika Gel Kering dari Abu Sekam Padi Menggunakan Natrium Hidroksida dan Asam Sitrat. Skripsi S-1. Yogyakarta: FMIPA UGM.

Megasari, D. 2007. Pengaruh Konsentrasi HCl pada Pembuatan Silika Gel dari Kaca. Skripsi. Semarang: Jurusan Kimia, FMIPA, Universitas Diponegoro.

Niken Dewi Sari Astuti. 2009. Sintesis Hibrida Sulfonat Silika Melalui Oksidasi Hibrida Merkapto Silika Untuk Adsorpsi Cd(II) Dan Ca(II). Skripsi. Yogyakarta : FMIPA UGM.

Nuryono. 2003. Sintesis Silika Gel Terenkapsulasi Enzim dari Abu Sekam Padi Dan Aplikasinya Untuk Biosensor. Yogyakarta: Lembaga Penelitian UGM.

Onggo,H,.Indarti,H,.dan Marto Sudiryo,S,.1998. Suhu Optimal Pengarangan dan Pembakaran Sekam Padi. Bogor: FMIPA IPB.

Scott, R. P. W. 1993. Silika Gel and Bonded Phases. Chicester : John Wiley and Son’s Ltd.

Sriyanti, Narsito dan Nuryono, 2004, Sintesis dan karakterisasi Silika Gel Merkaptopropil Trimetoksisilan, Semarang: Seminar Nasional MIPA, FMIPA UNDIP

Storck, S., Bretinger, H., and Maier, W.F. (1998). Appl. Catal. A: Gen. 174:137-146.

Tjahjadi, N. 1995. Bertanam Salak. Yogyakarta: Kanisius.

Tri Suharsih. 2004. Pengaruh Konsentrasi Asam Sitrat dan Asam Klorida Dalam Pembuatan Silika gel dari Abu Sekam Padi Terhadap Karakterisasi Hasil. Skripsi. Yogyakarta:FMIPA UGM.

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >>